terkini

Ads Google

Kondisi Minim Penerangan, Jalan Ini Rawan Begal

Admin
11/06/23, 02:25 WIB Last Updated 2023-11-05T19:25:01Z


Kabaran Inhu - Kondisi jalan Rengat-Pematang Reba yang minim penerangan mengakibatkan sering terjadi pembegalan kepada pengguna jalan tersebut, seperti yang dialami sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kabupaten Indragiri hulu (Inhu)-Riau, diduga dilempari batu Minggu (5/11) malam sekitar pukul 22.18 WIB  yang sedang melintas di Kelurahan Pematang Reba Kecamatan Rengat Barat.


Batu yang berukuran kepalan tangan orang dewasa itu menembus kaca bagian depan mobil yang dikemudikan Argusyandra tersebut, mengenai pelipisnya, dan saat itu mobil sekretaris JMSI Inhu itu dari arah rengat tujuan Pematang Reba berselisih dengan mobil cold disel persis didepan kantor DPC PDI-Perjuangan Inhu.


"Kalau dari keterangan korban, sepertinya batu yang masuk kedalam mobil korban ketika melintas depan kantor PDI-Perjuangan itu, sengaja dilempar," ujar penasehat JMSI Inhu Kasmedi berbincang dengan wartawan saat menjenguk korban di Unit Gawat Darurat (UGD) RS Indrasari.


Sebelum kejadian korban, ada juga informasi dari sejumlah sumber menyebutkan, tentang peristiwa yang dicurigai begal akan beraksi di jalan Rengat -pamatangreba. "Rawan memang kalau mamal jalan Rengat -pematang Reba, mungkin butuh penerangan," ujar Kasmedi.


Menurut keterangan dr Titin yang melakukan penanganan pertama terhadap korban di UGD RS Indrasari Rengat, luka sobek pada bagian pelipis korban mengenai tulang dan sobek pada bagian kulit sekitar 8 cm. 


"Saat ini sedang dirawat, besok pasien akan menjalani operasi jahit oleh dokter spesialis bedah," ujar dr Titin.


Terpisah Teguh Suharto rekan wartawan satu profesi dengan Argusyandra, menjelaskan kalau selama bergaul korban dikenal baik dan tidak memiliki musuh. 


"Kalaupun ada pihak yang tersinggung akibat berita ditulis Argusyandra, saya kira itu tidak mungkin, tapi mulai sekarang hati hati melintas jalan Rengat-pematangreba saat malam" ujar Teguh. 

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kondisi Minim Penerangan, Jalan Ini Rawan Begal

Terkini

Topik Populer

Iklan

Close x