KABARAN JAKARTA — Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia mulai menggulirkan agenda konsolidasi dan ideologisasi kader secara nasional, dimulai dari wilayah ibu kota sebagai pusat pergerakan.
“Kita mulai dari jantung Indonesia, yaitu Jakarta,” kata Ahmad Zainuddin, Ketua Koordinator Bidang Kaderisasi DPP Partai Gelora, Senin (12/5/2025).
Langkah awal konsolidasi dilakukan di DPD Jakarta Barat, Minggu (11/5/2025), dan dilanjutkan ke DPD Jakarta Selatan serta DPD Jakarta Timur pada Senin (12/5/2025). Kegiatan ini akan menyusul dilaksanakan di DPW dan DPD lainnya di seluruh Indonesia dalam waktu dekat.
Zainuddin menegaskan, kader-kader yang terlibat dalam kegiatan ini akan menjadi penghubung utama (hub) dalam menyampaikan dan menjalankan program kaderisasi Partai Gelora ke tingkat akar rumput.
"Ideologisasi bagi Partai Gelora merupakan energi utama yang membuat kader mampu memikul amanat dan tetap bergerak aktif dalam situasi apa pun, bukan hanya menjelang pemilu," jelasnya.
Ia mengibaratkan ideologi sebagai sistem navigasi layaknya GPS yang memberikan arah dan tujuan bagi seluruh kader partai. “Ideologi membantu menentukan arah dan jalan menuju cita-cita bersama,” tambah Zainuddin.
Sementara itu, Ketua DPW Partai Gelora Jakarta, Hazem Anis Matta, menyambut baik inisiatif ini. Ia meyakini konsolidasi dan ideologisasi ini memberikan energi serta semangat baru bagi pengurus dan kader di wilayah Jakarta.
“Energi dan spirit baru ini akan menjadi modal kuat untuk menggelorakan Jakarta,” tegas Hazem.
Menurutnya, sebuah partai politik harus memiliki dasar ideologis yang kuat dan peta jalan yang jelas. “Partai yang kuat adalah partai yang tahu ke mana tujuannya dan bagaimana mencapainya,” ujarnya.
---
KI