terkini

Ads Google

Fungsionaris PKS Solo Kunjungi PDIP

Sri Handayani
5/29/24, 18:31 WIB Last Updated 2024-05-29T11:31:08Z
Fungsionaris PKS Solo Kunjungi PDIP
Fungsionaris PKS Solo Kunjungi PDIP

Kabaran.Id, - Fungsionaris Dewan Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Kota Solo melakukan kunjungan silaturahim ke kantor Dewan Perwakilan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP) Kota Solo pada Selasa, 28 Mei 2024.


Dalam pertemuan ini, Ketua DPD PKS Kota Solo, Daryono, mengungkapkan bahwa terdapat salah satu kader PDIP yang masuk dalam penjaringan internal PKS untuk diusung sebagai bakal calon wali kota atau wakil wali kota Solo periode 2024-2029.


Daryono menyatakan tujuan kunjungan ini adalah untuk menindaklanjuti hasil penjaringan internal PKS dan membangun komunikasi lebih lanjut dengan PDIP.


"PKS Solo telah menjaring 14 tokoh potensial, termasuk Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakoso, yang merupakan kader PDIP," kata Daryono.


Daryono menekankan bahwa PKS siap berkomunikasi dan bekerja sama dengan PDIP Solo dalam rangka menghadapi Pilkada Serentak 2024,


"Saya menghormati mekanisme internal penjaringan PDIP jika mereka memutuskan untuk tidak mengusung Teguh Prakoso," ujar Daryono.


Daryono berharap kunjungan ini bisa menjadi awal dari kerjasama dan kolaborasi antara PKS dan PDIP Kota Solo demi menyongsong Pemilihan Wali Kota Solo 2024.


Ketua DPC PDIP Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, menyambut dengan bangga dukungan yang diberikan oleh PKS kepada salah satu kader PDIP.


"Tugas DPC Solo adalah melakukan penjaringan dan akan mengkomunikasikan hasilnya kepada DPP PDIP," ungkapnya.


Rudyatmo menyatakan bahwa proses penjaringan yang dilakukan oleh PKS akan dikomunikasikan terlebih dahulu dengan DPP PDIP, dan kemudian langkah selanjutnya akan disesuaikan dengan saran dari DPP.


Terkait kemungkinan kerjasama dengan PKS, Rudyatmo tidak memberikan jawaban yang tegas.


"Dalam partai tidak ada oposisi atau koalisi, melainkan kerjasama yang diutamakan demi kepentingan masyarakat," jelasnya.


Rudyatmo mengakhiri pernyataannya dengan menegaskan bahwa kerjasama tersebut akan ditindaklanjuti dengan berbagai langkah yang bertujuan untuk kepentingan masyarakat. *


Editor: Mas Bons

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Fungsionaris PKS Solo Kunjungi PDIP

Terkini

Topik Populer

Iklan

Close x